Jumat, 19 Apr 2024

Lifestyle

Begini Penularan Gonore yang Perlu Diketahui

admin
Kamis, 06 Agu 2020 14:55
Perilaku seks bebas (Foto: Healthline)
Gonore menjadi salah satu Infeksi Menular Seksual (IMS) yang paling banyak dialami oleh masyarakat Indonesia. Diperkirakan terdapat sekira 2 juta kasus baru gonore di Indonesia setiap tahunnya.

Saat ini banyak orang yang malu untuk berobat apabila dirinya terinfeksi gonore. Tak sedikit pula orang yang menjauhi penderita gonore karena takut terinfeksi penyakit. Namun faktanya tidak seperti itu.

CEO Klinik Pramudia, dr. Anthony Handoko, SpKK, FINSDV mengatakan, infeksi gonore disebabkan oleh bakteri yang bernama Neisseria Gonorrhoeae. Bakteri ini tidak mampu bertahan di udara kering sehingga akan mati dengan sendirinya.

“Kuman ini tak tahan di udara kering dan tak dapat hidup di kulit yang tidak ada selaput lendirnya. Jadi saat nanah gonore terkena tangan, maka tidak akan menular,” terang dr. Anthony, dalam Virtual Media Briefing Gonore, beberapa waktu lalu.

Namun gonore bisa ditularkan jika situasinya seperti ini, misalnya tangan seorang penderita gonore terkena nanah. Lalu dalam hitungan detik ia melakukan stimulasi ke kemaluan pasangan dengan tangan yang terkena nanah gonore. Kondisi ini maka membuat pasangan berpotensi terinfeksi gonore juga.

Selain bakteri gonore tidak tahan dengan udara kering. Bakteri ini juga tidak tahan dengan suhu panas. Alhasil berendam air panas bisa menjadi solusi lain untuk mengatasi masalah gonore.

“Kuman gonore tidak tahan panas. Biasa di atas suhu 39 derajat celcius kumannya sudah mati. Biasa kalau air panas kan suhunya di atas 40 derajat celcius,” pungkasnya.

Sumber: Okezone.com

komentar Pembaca

Copyright © 2012 - 2024 www.spiritriau.com. All Rights Reserved.